Sunday, December 21, 2008
Malam Hari Setengah Tahun ?
Bagi kta yang berada di daerah katulistiwa siang dan malam hanya terjadi dalam waktu 24 jam.
Tapi tahukah anda bahwa bagi mereka yang tinggal di daerah kutub siang dan malam terjadi dalam satu tahun ? Artinya setengah tahun malam dan setengah tahun siang.
Bagaimana penjelasannya ?
Karena sumbu bumi tidak tegak lurus terhadap datangnya sinar matahari. Tetapi membentuk sudut 23 derajat (lihat ilustrasi).
Sehingga pada posisi dimana kutub yang menghadap matahari akan mengalami stetengah tahun siang sementara kutub yang menjauh dari matahari akan mengalami setengah tahun malam. Karena disamping bumi berputar pada porosnya, bumi juga mengorbit/berputar mengitari matahari dalam kurun waktu satu tahun dalam sekali putaran. Sehingga daerah kutub akan menghadap matahari selama setengah tahun dan setengah tahun sisanya akan menjauh dari matahari. Bagi kita di daerah katulistiwa akan mengalami matahari berada di selatan dan utara pada tiap-tiap setengah tahun. Contohnya saat ini di bulan Desember, kita di daerah katulistiwa mendapati matahari berada agak di selatan.
Artinya di darerah kutub utara mengalami setengah tahun malam saat ini dan kutub selatan mengalami setengah tahun siang.
Saat ini di daerah kutub utara mengalami apa yang kita kenal "midnight sun" artinya matahari timbul diwaktu tengah malam. Tetapi jangan dibayangkan matahari timbul sampai tinggi diatas kepala kita. Matahari akan menampakan diri seperti ketika akan terbit, lalu terbenam kembali.
waktunya tepat ditengah malam.
Sementara saat ini di daerah kutub selatan, terjadi setengah tahun siang. artinya sepanjang 24 jam kita bisa melihat matahari seolah-olah mengitari kita, posisi tertinggi saat pukul 12:00 dan terendah pada saat pukul 24:00, ketika akan terbenam matahari akan terbit kembali.
Kesimpulan yang bisa kita tarik dari hal diatas adalah alam tidak selalu hitam putih, tetapi abu-abu juga.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment